Thursday, March 04, 2010

Kekuatan Mimpi

Apakah kamu masih berani bermimpi?
Masih semangatkah membuat resolusi di awal tahun dan fokus pada merealisasikan impian yang terdapat dalam daftar wish list kamu?


Setelah terlibat diskusi bersama seorang teman, bisa jadi terbersit rasa kagum atas keberhasilan dia, atau justru cemburu lantas membatin mengapa diri ini tidak bisa seberhasil dia.

Dan tiba-tiba menyadari bahwa diri ini berada dalam --zona nyaman—bangun pagi, kantor, kerjakan tugas-tugas, pulang ke rumah, lalu tidur hingga pagi hari dan siap melakukan ritual sama. Satu tahun yang berjumlah 365 hari berlalu, dan saat kembali menoleh pada tahun lalu kita seolah melihat sebagai garis datar.

Kekuatan mimpi tergerus oleh pembenaran kesibukan kerja, mempunyai sederet persoalan harus dihadapi, atau alasan memprioritaskan sejumlah tugas harian sebagai first thing first.

Saya atau hampir semua orang yang mengalami kondisi diatas lupa bahwa kita harus punya mimpi dan fokus untuk mengejarnya. Berusaha dulu baru menyatakan ‘kalah’.

Jika di tengah jalan ada sandungan atau percabangan ke pilihan berbeda, mungkin itu sebagai cobaan atau memang perhentian sementara sebelum mimpi besar kamu terwujud.

Kini saatnya kembali menjadikan lirik-lirik lagu pembangkit semangat seperti Nidji “Laskar Pelangi”, Celine Dion “The Power of the Dream”, dan Whitney Houston “Greatest Love of All” sebagai bagian dari penyemangat hidup.

Menyenangkan juga mempunyai teman yang ‘tepat’, yaitu teman-teman yang berhasil dan semangat menjalani kehidupannya. Aura positif mereka semoga menyebar lantas menular pada diri sendiri. Bersyukur memiliki sahabat tempat bersandar disaat sedih, saling mendukung, tersenyum bersama di saat hati bahagia, sekaligus menjadi pembangkit semangat.

(Gambar dikutip dari : http://www.worldofwarcraft.com/)

1 comment:

Anonymous said...

Yippiee!! Ayo semangat-semangaaaaaaaaat!!! :D Bener thu, apalagi celine dion, lagu-lagunya dia paling bikin saya semangaT!! Tapi ya tetap saja, terkadang niat untuk bermalas-malasan itu selalu menghantui!